Hidup dikandung adat, mati dikandung tanah
Selama hidup orang harus taat pada adat kebiasaan dalam masyarakat
Kata Kata Mutiara masyarakat
Peribahasa
Hidup kayu berbuah, hidup manusia biar berjasa
Pada waktu kita hidup sebaiknya berbuat baik untuk diri sendiri dan untuk masyarakat
Peribahasa
Kecil dikandung ibu, besar dikandung adat, mati dikandung tanah
Manusia itu selalu terikat oleh tata tertib masyarakat, tidak pernah bebas sama sekali
Peribahasa
Keluar tak mengganjilkan, masuk tak menggenapkan (masuk tidak genap, keluar tidak ganjil)
Hal (orang) yang tidak terpandang sedikit juga dalam masyarakat
Peribahasa
Masuk tak genap, keluar tak ganjil
Orang yang tidak berharga dalam masyarakat
Peribahasa
Tidak dibawa orang sehilir –
Tidak dibawa orang bergaul (tersisih) dalam masyarakat karena suatu sebab atau karena tingkah lakunya tidak disetujui masyarakat
Sir Winston Churchill
Tak ada investasi yang lebih baik bagi suatu masyarakat selain memberi susu pada bayi. Masyarakat yang sehat merupakan aset terbesar yang bisa di miliki suatu negara.