Obat dan vitamin bukan jaminan hidup sehat. Jaga ucapan, jaga hati, istirahat cukup, makan dengan gizi seimbang, dan olahraga yang teratur, itulah kunci hidup sehat.
Kata Kata Mutiara Makan
Peribahasa
Air diminum rasa duri, nasi dimakan rasa sekam
Tidak enak makan dan minum (karena terlalu sedih dsb)
Peribahasa
Badak makan anak
Ayah membuang anaknya karena takut akan musnah kebesarannya (pada raja-raja zaman dahulu)
Peribahasa
Bagai pahat, tidak ditukul tidak makan
Orang yang mau bekerja apabila diperintah
Peribahasa
Kalau guru makan berdiri, maka murid makan berlari
Kelakuan murid mencontoh kelakuan guru, biasanya dl hal yg tidak baik
Peribahasa
Kenyang (banyak) makan garam
Sudah berpengalaman dl hidup
Peribahasa
Makan bersabitkan
Orang yg senang, tiada bekerja dan dapat makan minum yg cukup, msl dr istri yg kaya dan pemurah