Peribahasa

Tercincang puar bergerak andilau
Jika seseorang anggota keluarga dihina, tentu keluarga atau kaumnya akan turut tersinggung juga

Peribahasa

Tercubit paha kiri, paha kanan pun berasa sakit
Jika salah seorang anggota keluarga menderita sesuatu, anggota yang lain pun turut merasakan

Abdullah Gymnastiar

Tidak akan pernah tentram rumah tangga yang tidak mengarahkan anggota keluarganya untuk bersungguh-sungguh taat kepada Allah.

Tan Malaka

Negara Soviet akan berhenti sebagai negara, yaitu sebagai alat penindas dari proletariat, jika orang-orang borjuasi sebagai pemeras dan penindas telah dibasmi atau berubah menjadi anggota pekerja masyarakat komunisme. – Naar de ‘Republiek Indonesia’Menuju Republik Indonesia (1925)

Soekarno

Kekeluargaan adalah suatu faham yang statis, tetapi gotong-royong menggambarkan satu usaha, satu amal, satu pekerjaan, yang dinamakan anggota terhormat Soekardjo satu karyo, satu gawe.